4 Hal yang Harus Diperhatikan dalam Memilih Ubin Kamar Mandi

Saat dihadapkan dengan banyak pilihan ubin di sebuah toko, pasti banyak Sobat Ngopi yang bingung harus memilih yang mana. Apalagi dengan banyaknya pilihan warna, pola, dan bahan ubin yang menarik, akan semakin membuat galau.

Karena memilih ubin bukanlah perkara mudah, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum berkunjung ke toko. Agar bisa memilih dan membeli ubin yang tepat untuk kamar mandi rumah Sobat Ngopi, yuk simak tips dan trik jitu berikut ini.

Pilih Sesuai Tema
Sebelum memilih ubin, pastikan dulu tema, gaya, atau jenis tampilan yang bagaimana yang ingin ditonjolkan di kamar mandi. Misalnya, klasik, tradisional, modern, atau natural? Kalau sudah mengetahui gaya mana yang akan diterapkan di kamar mandi, maka akan lebih mudah nantinya dalam memilih ubin.

sumber: thisoldhouse.com

Hindari Efek Warna Kusam
Memilih warna ubin bukan hanya yang sesuai tema dan selera, tapi juga harus diperhatikan efeknya pada tampilan kamar mandi. Agar kamar mandi terlihat lebih luas, pilih ubin berwarna terang. Tapi kalau ingin menggunakan ubin berwarna gelap, aplikasikan cat berwarna terang pada dinding dan langit-langit agar ruangan tidak terlihat kusam.

Perhatikan Jenis Material
Ubin dari bahan alami seperti marmer memang lebih indah dibanding ubin pabrikan. Namun perlu diketahui, penggunaannya harus lebih berhati-hati karena ubin marmer dan batu alam lainnya mudah ternoda. Sebagai alternatif, Sobat Ngopi bisa memilih ubin dari keramik putih yang memiliki garis-garis halus, yang tampilannya terlihat seperti marmer.

Hindari Pola Ramai
Pilihlah pola ubin yang tidak terlalu ramai agar kamar mandi tidak terlihat penuh atau sesak. Hindari juga pola mosaik yang terlalu rumit karena bisa menimbulkan efek pusing saat melihatnya.

dilansir dari: kompas.com

Tinggalkan Balasan