Warna Cat Rumah Minimalis Harus Hitam dan Putih Polos, Nggak Sih?
Warna cat untuk rumah minimalis selalu identik dengan penggunaan dua warna utama, yaitu hitam dan putih. Karena konsep rumah minimalis mengutamakan kesederhanaan, jadi menggunakan terlalu banyak warna bisa membuat sebuah ruangan terlihat berantakan dan sibuk walaupun tidak diisi banyak barang.
Cukup banyak pilihan lainnya yang bisa digunakan sebagai warna cat untuk rumah minimalis. Penggunaan warna cat untuk rumah minimalis bahkan tidak dibatasi dalam satu warna saja dalam satu ruangan, tapi bisa dua sampai tiga warna cat berbeda.
Penggunaan warna-warna netral seperti abu-abu, biru muda, hijau pastel, coklat muda, dan krem sangat direkomendasikan karena memberikan kesan hangat pada hunian. Bisa juga mengkombinasikan warna-warna tersebut dengan warna hitam dan putih sebagai warna yang lebih dominan.

Untuk menambah dimensi pada ruangan, bisa dengan memanfaatkan furnitur kayu yang memiliki tekstur.
Cara sederhana untuk memastikan kita tidak menggunakan terlalu banyak warna di satu ruangan adalah dengan mengingat aturan 60/30/10. Aturan ini berarti 60% palet warna harus merupakan warna dominan, 30% harus menjadi warna sekunder, dan 10% warna tersier.
Bisa juga menghadirkan elemen kejutan pada ruangan dengan memasang lukisan atau instalasi seni dengan warna-warna yang lebih berani seperti kuning atau merah.
sumber: kompas.com